Nemes Corp

Jalin Ajak BPR-BPRS Go Digital, Efisiensi dan Jangkauan Layanan Makin Luas!

Jalin Ajak BPR-BPRS Go Digital, Efisiensi dan Jangkauan Layanan Makin Luas!

Sumber Foto : Freepik

PT Jalin Pembayaran Nusantara terus mendorong transformasi digital bagi Bank Perekonomian Rakyat (BPR) dan BPR Syariah (BPRS) dengan menghadirkan layanan switching. Langkah ini diyakini dapat membuat operasional perusahaan lebih efisien dan siap bersaing di era digital.

Direktur Utama Jalin, Ario Tejo Bayu Aji, menegaskan bahwa digitalisasi bukan lagi pilihan, melainkan keharusan bagi BPR-BPRS agar tetap relevan dalam persaingan industri yang semakin dinamis.

“Jalin berkomitmen mendukung digitalisasi BPR-BPRS dengan solusi terintegrasi, sehingga mereka bisa lebih efisien, menekan risiko investasi, dan memperluas jangkauan layanan. Dengan begitu, BPR-BPRS bisa lebih fokus memberikan layanan terbaik bagi nasabah,” ujar Ario dalam keterangan tertulis, Senin (21/10/2024).

Sebagai penggerak ekonomi daerah, BPR-BPRS memegang peran penting dalam memperluas akses pembiayaan, terutama bagi masyarakat yang belum terjangkau bank konvensional. Menurut data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) per Maret 2024, kredit yang disalurkan BPR-BPRS mengalami pertumbuhan 9,42% (yoy) hingga mencapai Rp161,9 triliun. Sementara itu, dana pihak ketiga yang dihimpun naik 8,6% menjadi Rp158,8 triliun.

Jalin sendiri menghadirkan sistem pemrosesan pembayaran (switching) yang memungkinkan BPR-BPRS terhubung dengan ekosistem keuangan yang lebih luas. Dengan adanya interkoneksi dan interoperabilitas layanan, BPR-BPRS bisa lebih leluasa dalam memberikan layanan finansial kepada masyarakat.

Selain itu, Jalin juga menawarkan solusi cash point, yang memperluas titik layanan keuangan di berbagai daerah. Saat ini, jaringan Jalin memiliki lebih dari 50.000 titik cash point, yang mencakup ATM dan CRM Link di seluruh Indonesia.

“Kami berharap upaya ini bisa memperkuat ekosistem keuangan yang lebih inklusif dan berkelanjutan. Dengan begitu, BPR-BPRS bisa semakin dekat dengan masa depan yang lebih digital, terhubung, dan efisien,” tambah Ario di sela-sela Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Perbarindo 2024 di Padang, Sumatra Barat.

Dengan dukungan teknologi dari Jalin, BPR-BPRS kini punya peluang lebih besar untuk berkembang dan melayani masyarakat dengan lebih baik. Saatnya BPR-BPRS naik kelas dan bertransformasi ke era digital!